Formasta

Sampaikanlah sebuah rasa kepadanya

 

Literasi Mahasiswa Sumatera 
UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung

ForMASTA Tulungagung - Di dalam kesunyian ku terselip kan rasaku

Seperti halnya aku yang menginginkan bahagiaku, saat seorang insan yang memiliki bahagianya karena jalan pilihannya

Tapi apalah dayaku yang selalu menyiksa diriku karena merindumu

Di dalam kesunyian ku bersama anginmu ku sampaikan rasa rinduku, padanya yang ada di dekatmu


Di dalam kesunyian ku bersama hujan mu, ku terima datang mu walau membasahi ku, dan   panas mu yang mengeringkan ku

Di dalam kesunyian ku bersama malam damai mu,  siapkah diriku untuk menunggu pagi mu, karena setiap yang kau beri padaku terasa sama bagiku.


"Tiada kata yang pantas ku ucapkan, hanya sebuah doalah yang bisa kuberikan

Tiada senyuman Yang saat ini bisa tersampaikan, hanya tangisan lah yang saat ini kurasakan

Tiada mimpi yang saat ini kuinginkan, hanya sebuah harapan lah yang kujanjikan

Tiada rindu yang kuinginkan, hanya lah kenangan saja yang masih tersimpan

Kepadamu kuberikan sebuah angan, hanya untuk kebahagian di masa depan

Untukmu rasa ini kusampaikan..."


Aku cemburu bukan karena wanita yang dekat dengan lelaki lain, tapi aku cemburu karena tidak bisa bersama dengan wanitaku

Aku bersedih bukan karena ditinggalkan oleh wanita yang dekat dengan ku, tapi aku bersedih karena tidak bisa bertemu dengan wanitaku

Meskipun aku tidak bisa melihatmu lagi, tapi hadiah doa tulus ku selalu kuberikan kepadamu


Maafkan aku karena belum bisa menjadi anak yang berbakti kepadamu.

Untukmu ku ucapkan terimakasih ibu ku.


Penulis: Rangga
Editor: Oktavia Dwi Lestari
Pimred: Ahmad Maryono, S.Pd.

Post a Comment

Previous Post Next Post
Literasi

Jasa Skripsi