Formasta

SANG PERANTAU PENDIDIKAN

Formasta
Penulis : Hidayatul Lutfiah

Dimulai dari meninggalkan kampung halaman

Engkau pergi demi menempuh pendidikan

Dimulai dari meninggalkan orang tua

Engkau pergi mengejar cita-cita

 

Disetiap langkah menuju pendidikan

Ada harapan yang diimpikan

Disetiap lelah yang mencoba memudarkan harapan

Bangkit semangat harus slalu kau tambahkan.

 

Wahai engakau sang perantau pendidikan

Semangatlah menempuh demi masa depan

Jangan pernah kau patahkan semangatmu

Karena ada harapan orang tua dari keberhasilanmu

 

Memang tak mudah tuk jadikan semuanya indah

Ada banyak resah yang harus diubah menjadi tabah

Ada banyak lelah yang tak boleh menyerah

Tapi yakinlah, semua do'a pasti akan di ijabah

 

Lelahmu, letihmu

Suka dan dukamu

Akan menjadi kenangan tersendiri dalam proses keberhasilamu

 

 29, September 2021




Post a Comment

Previous Post Next Post
Literasi

Jasa Skripsi